Jabar Masagi, Pentas Seni, Edu Fair, dan Job Fair
Pelaksana : SMK Citra
Negara
Jumlah Peserta : 21
perusahaan dan kampus
Narasumber:
1. Drs. Haji nassan,
M. M (penasihat yayasan)
2. Muhammad junaedi lubis,
S. Sn. ( kepala sekolah)
4. Ibu Dini Yulia K,
MPSi, psikolog (ketua jabar masagi)
5. Dwiyanita (narsum
pendampingan sekolah masagi)
Narasi :
Kegiatan dilaksanakan pada hari Selasa, 20 Juni 2023 diawali penyambutan
tamu dengan menggunakan palang pintu. Siswa – siswi SMK melakukan kreasi dan
bertindak sebagai calon pengantin. Setelah itu pertunjukan pecak silat.
Kemudian, para undangan dipersilakan untuk menikmati pentas seni dan disambut
dengan tarian dari semua siswa-siswi dan guru SMK Citra Negara.
Acara dilanjutkan dengan sambutan dari Drs. Haji Nassan, M.M. selaku
penasihat yayasan. Beliau menyampaikan visi misi sekolah Citra Negara.
Selanjutnya, sambutan dari Kepala Sekolah Bapak Muhammad Junaedi Lubis, S.Sn.
Sambutan juga disampaikan oleh Ibu Dini Yulia K, M.Psi selaku Ketua Jabar
Masagi dan memotivasi siswa. Sambutan terakhir disampaikan oleh Sekretaris
Dinas Kota Depok Bapak Muchsin Mawardi, S.Ip., S.Sos., M.Si. tentang
program-program di Dinas Tenaga Kerja yang dapat dimanfaatkan oleh alumni
sekolah Citra Negara seperti aplikasi BKOL dan peningkatan kompetesi melalui
pelatihan di aplikasi SIMPEL KEPOK. Setelah itu, Bapak Muchsin Mawardi, S.Ip.,
S.Sos., M.Si. mendapat kesempatan untuk pengguntingan pita pembuka acara.
Setelah acara pembukaan, ditampilkan tarian tradisional dan drama oleh
siswa-siswi SMK Citra Negara. Kegiatan ini juga menampilkan tanent-tanent jurusan yang ada di SMK
Citra Negara seperti DKV, Teknik Jaringan Komputer dan Telekomunikasi,
Pengembangan Perangkat Lunak dan Gim, Manajemen Perkantoran dan Layanan Bisnis,
serta Pemasaran. Kegiatan ini juga menghadirkan 21 perusahaan dan kampus.